Kapolres Luwu Timur Cek Kesiapan Posko Pengamanan Pemilu di Kantor Bawaslu

POTO KLIK – Kapolres Luwu Timur, AKBP Silvester MM Simamora, memimpin langsung pengecekan kesiapan posko pengamanan Pemilihan Umum (Pemilu) di Kantor Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Luwu Timur pada Kamis, 9 November 2023.

Dalam pengecekan ini, Kapolres Luwu Timur didampingi oleh Kasat Intel IPTU Aswan Raharja serta pejabat utama Polres Luwu Timur. Tujuan dari pengecekan ini adalah untuk memastikan bahwa posko pengamanan Pemilu di Bawaslu Luwu Timur siap menjalankan tugasnya dengan baik.

Salah satu fokus pengecekan adalah memastikan ketersediaan fasilitas di posko, termasuk sarana komunikasi dan peralatan yang diperlukan untuk memantau situasi keamanan selama pelaksanaan Pemilu.

“Selain memastikan kelengkapan posko pengamanan, kita juga pastikan ketersediaan air bersih untuk kebutuhan para petugas yang bertugas di posko” Kata AKBP Silvester.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Luwu Timur memberikan arahan kepada petugas posko untuk selalu waspada dan sigap dalam menghadapi segala potensi situasi yang mungkin terjadi selama proses Pemilu berlangsung.

Keberadaan posko pengamanan yang siap dan terorganisir dengan baik diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi seluruh pemilih dan peserta Pemilu di Kabupaten Luwu Timur.***

Komentar