BREAKING NEWS: Maling Gasak Uang Puluhan Juta dan Emas 10 Gram di Malili Luwu Timur

POTOKLIK.ID – Uang puluhan juta rupiah dan emas 10 gram ludes di gondol maling di salah satu kios campuran yang berada samping Wisma Golden House, Jalan Soekarno Hatta, Desa Puncak Indah, Kecamatan Malili, Kabupaten Luwu Timur.

Aksi pembobolan itu terjadi pada Jumat Juni 2025, sekitar pukul 20.45 Wita.

Menurut pengakuan korban Heri Hardi (35), pelaku masuk lewat pintu kios dengan merusak gembok.

Kejadian pembobolan itu ia sadari setalah kembali membeli susu bayi. “Kondisi tertutup, saat tinggalkan pergi ke rumah orang tua. Setalah itu saya antar istri saya pulang lalu pergi beli susu. Dan setelah pulang baru saya sadari kalau pintunya terbuka sedikit,” Heri Hardi.

Dari kejadian itu, korban mengaku kehilangan uang tunai sebanyak Rp 20 juta dan emas 10 gram.

“Uang hilang sekitar Rp 20 juta dan emas 10 gram. Dia ambil dalam lemari,” jelasnya.

Selain menggasak uang dan emas milik korban. Pelaku juga membawa kabur CCTV yang terpasang dalam kios.

Uang puluhan juta itu, menurut korban merupakan uang yang akan dipakai untuk acara aqiqah anaknya.

Saat ini kepolisian Polres Luwu Timur berada dilokasi kejadian.***

Komentar