Ini Motif Pelaku Menikam IRT di Desa Tabarano Luwu Timur

WASUPONDA | POTO KLIK – Akhirnya terkuak motif Muh. Jaidil menikam Normalia (43) ibu rumah tangga (IRT) di Desa Tabarano, Kecamatan Wasuponda, Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan. Penikaman itu ditengarai sakit hati.

Humas Polres Luwu Timur, Bripka Taufik menyatakan pelaku telah menyimpan dendam lama terhadap korban. Dimana sebelum pelaku menikah dengan istirnya ia tinggal serumah.

Baca Juga: Pria Depresi Yang Menikam IRT di Desa Tabarano Luwu Timur Akhirnya Ditangkap

“Motifnya, dari pengakuan pelaku sakit hati karena pernah ditegur dari korban (Normalia) sebelum menikah tinggal satu rumah dengan calon istrinya,” kata Bripka Taufik kepada Potoklik.id, Jumat, 21 Juli 2023.

“Dimana korban pernah berkata, kenapa kau sudah tinggal serumah dengan N, sedangkan kamu belum menikah,” sambungnya.

Baca Juga: Diduga Depresi Ditinggal Istri Pria di Desa Tabarano Luwu Timur Menikam Seorang IRT

Sebelumnya, diberitakan pria berusia 25 tahun menikam seorang IRT bernama Normalia (43) dengan menggunakan guntting. Diduga pelaku depresi karena ditinggalkan istri.

Penikaman itu, berawal saat pelaku kerumah korban meminta bawang dan secara tiba-tiba pelaku menikam yang mengenai bagian wajah.

Baca Juga: Pemkab Luwu Timur dan Kemenag Gelar Dzikir dan Doa Bersama Sambut 1 Muharram

Saat ini korban tengah menjalani perwatan medis di puskesmas terdekat.

Sedangkan pelaku, setelah menikam ia melarikan diri hingga akhirnya berhasil ditangkap oleh tim Resmob Polres Luwu Timur bersama Polsek Wasuponda.***

Komentar