Kantongi B1 KWK Dari Partai Demokrat Dan PAN, Pasangan Isrullah-Usman Sadik Punya Modal 9 Kursi

POTOKLIK.ID – Partai Demokrat secara resmi memberikan B1 KWK kepada bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Luwu Timur pasangan Isrulla Ahmad – Usman Sadik.

Penyerahan B1 KWK ini diserahkan langsung oleh Ketua umum Partai demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono kepada Usman Sadik di Jakarta, Jumat, 23 Agustus 2024.

Di hari yang sama Usman Sadik juga menerima B1 KWK dari partainya sendiri yakni Parati Amanat Nasional (PAN). Penyerahan B1 KWK ini dserahkan langsung oleh Wakil ketua umum PAN, Yandri Susanto yang juga adalah ketua MPR RI.

Usman Sadik yang masih menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Luwu Timur ini mengatakan, “Hari ini kami pasangan bakal calon Bupati dan wakil Bupati Luwu Timur, Isrullah Ahmad-Usman Sadik menerima rekomendasi B1 KWK,” kata Usman Sadik.

Sebelumnya, lanjut Anggota DPRD Empat Periode, Usman Sadik, pasangan Isrullah Ahmad-Usman Sadik telah menerima rekomendasi B1 KWK dari PKS dan PKB.

“Jadi total suara partai koalisi pengusung kami itu jumlahnya 9 kursi. PAN 5 kursi, PKS 2, Demokrat 1, PKB 1,” Sebut mantan politisi Golkar, Usman Sadik.

Pasangan bertagline BERIMAN (Bersama Isrullah-Usman) akan mendaftar di KPUD Luwu Timur pada tanggal 27 Agustus 2024).

Kabarnya ribuan masyarakat akan mengawal pendaftaran BERIMAN menuju KPUD Luwu Timur.***

Komentar