POTOKLIK.ID – Ketua DPRD Luwu Timur, Ober Datte, menyampaikan pesan khusus kepada anggota DPRD baru yang baru saja bergabung.
Dalam keterangannya, ia mengimbau agar anggota baru mendengarkan dan belajar dari pengalaman anggota lama.
“Pesan saya kepada anggota DPR yang baru, tetap mendengarkan masukan dari anggota lama dan berbagi pengalaman agar mereka bisa memahami betul tugas dan tanggung jawab sebagai anggota DPR,” ujarnya.
Ober Datte menegaskan bahwa anggota baru DPRD memiliki kompetensi tinggi, banyak di antaranya berasal dari kepala desa dan organisasi yang aktif mengkritisi pemerintah.
“Saya yakin mereka mampu mensupport pembangunan di Kabupaten Luwu Timur dengan baik, mengingat latar belakang mereka yang sangat kritis,” kata Ober Datte.
Ober Datte berharap pengalaman kritis tersebut dapat membantu para anggota DPRD baru menjalankan tugas dengan lebih baik dan berkontribusi positif bagi pembangunan di Kabupaten Luwu Timur.***