POTO KLIK – Pemerintah desa (Pemdes) Solo, Kecamatan Angkona, Luwu Timur mulai Pencanangan program Peduli Ki Saya Jaga Ki.
Dari 7 poin gerakan yang dilakukan setiap tanggal 5 itu, Pemerintah Desa Solo, baru menerapkan 4 poin.
Ke empat poin yang telah dilaksanakan oleh pemerintah Desa Solo adalah Gerakan Sehari Konsumsi Bahan Pangan Lokal Non Beras. (Aparat Pemerintahan Desa), Gerakan Sehari Tanpa Kemasan Plastik. (Aparat Pemerintahan Desa), Gerakan Sehari Tanpa Asap Rokok. (Aparat Pemerintahan Desa), Gerakan Menanam Sayuran dan Buah di Halaman Kantor.
Kepala Desa Solo, Siswadi, mengatakan, kegiatan ini baru di terapkan di lingkungan Pemerintahan Desa Solo, untuk selanjutnya diharapkan dapat diterapkan ke masyarakat luas serta dapat memenuhi ke tujuh point gerakan tersebut.
“Ini baru langkah awal kita terapkan di lingkungan Pemerintahan Desa sebagai contoh, semoga kedepannya dapat diterapkan kemasyarakat dan memenuhi tujuh poin gerakan “Peduli ki, Saya Jaga ki”, ujar Kades Solo.
Kepala Desa Solo menekankan kepada seluruh jajaran pemerintahan Desa Solo untuk mendukung program tersebut serta mensosialisasikan kepada seluruh masyarakat untuk melaksanakan ke tujuh poin gerakan tersebut setiap tanggal 5 di setiap bulanya. ***