POTO KLIK – Memperingati Hari Pers Nasional ke 77, Polres Luwu Timur menggelar malam rama tama dengan seluru Jurnalis di Luwu Timur.
Kegiatan itu berlangsung di Kantor Polres Luwu Timur, Kamis, 9 Februari 2023 malam.
Pada acara tersebut mengangkat tema “Pers Bebas Demokrasi Bermartabat”.
Kapolres Luwu Timur, AKBP Silvester MM Simamora didepan para Jurnalis, mengucapkan selamat hari Pers Nasional yang ke 77.
“Semoga dihari Pers ini para Jurnalis di Lutim bisa lebih baik lagi kedepannya dan bisa lebih berkualitas lagi guna memberikan pendampingan,” kata dia.
Dan AKBP Silvester juga berharap agar sinergitas antara Polri dan para Jurnalis dapar lebih ditingkatkan.
“Betapa pentingnya sebuah media, karna media sendiri adalah salah satu pilar terpenting dalam berbangsa dan bernegara,” ujarnya.
“Jadi sagat luar biasa peran Pers untuk mendampingi kehidupan masyarakat, oleh karena itu saya berpesan jangan sungkan – sungkan untuk melakukan komunikasi yang baik bersama kami,” tambah AKBP Silvester.
Menurut Perwira Dua Melatih itu, media adalah parner dari Kepolisian. Maka dari itu Kepolisian tidak akan pernah melupakan Pers.
“Karena Pers salah satu togak untuk mengeluarkan informasi tentang kami agar bisa diketahui masyarakat,” jelasnya.
Semoga kedepannya, tambah AKBP Silvester, jalinan sinergitas Pers bersama Polri bisa terus ditingkatkan.
“Karna kami tau kami manusia biasa masi banyak kekurangan, tetapi saya pasti yakin teman teman pers banyak yang memahami tentang kami, jadi kalau ada kekurangan teman teman pers sebisanya melengkapi,” Kata Silvester. ***