POTO KLIK – Satu lagi poliklinik layanan rawat jalan di RSUD I Lagaligo Luwu Timur yakni poli Gizi Klinik yang memulai layanan sejak tahun 2021. Poli klinik ini ditangani oleh dua orang dokter spesialis Gizi Klinik yakni ; dr. Budi Amran, Sp. GK, M.Kes dan dr. Wita Tando, SP.GK, M.Kes serta dibantu 2 Orang Perawat berkompoten, siap memberikan layanan paripurna ke pasien.
Poliklinik Gizi Klinik fokus pada masalah kesehatan pasien terkait dengan gizinya. Dokter spesialis gizi klinik berkerjasama dengan dokter spesialis ahli lainnya untuk memberikan terapi medis sesuai dengan riwayat penyakit dan kondisi kesehatan pasien. Dokter gizi klinik akan memberikan diagnosis, edukasi dan terapi medis gizi pada pasien secara personal.
Poliklinik Gizi Klinik RSUD I Lagaligo menyediakan pelayanan diantaranya: Konsultasi Gizi, Penurunan Berat Badan Untuk Obesiatas (Weight Loss), Peningkatan Berat Badan (Weight Gain), Gizi Anak (Obesitas pada anak, stunting, dan anak sulit makan), Persiapan Kehamilan, Ibu Menyusui, Lanjut Usia, Konsultasi Diet Khusus, Penyakit kronik, Diabetes Militus (DM) Hipertensi, Kolesterol, Jantung, Gagal Ginjal, Asam Urat, Pasien menderita Malnutrisi (Gizi Buruk), Pemeriksaan Penunjang,Pemeriksaan Laboratorium dan Pemeriksaan Komposisi Tubuh dengan Body Impedance Anlyzer (BIA)
dr. Budi Amran, Sp. GK, M.Kes, yang merupakan dokter Spesialis Gizi Klinik RSUD I Lagaligo mengatakan bahwa, pasien gizi klinik sebagian besar merupakan penderita obesitas.
“Kita berharap kedepannya poliklinik gizi klinik dapat menjadi tempat pelayanan pasien obesitas (Obesity Center) karena kita telah memiliki alat Body Impedance Anlyzer (BIA),” kata dr. Budi Amran, Rabu (29/03/2023).
“Alat ini dapat digunakan untuk menghitung komposisi tubuh misalnya berapa komposisi lemak, otot, tulang, dan cairan tubuh. Sehingga kita dapat memberikan diet yang tepat bagi penderita obesitas,” imbuhnya. (ikp-humas/kominfo-sp)