Tiga Polisi Yang Tewas, Ternyata Di Tembak Anggota TNI Pemilik Tempat Sabung Ayam, Pelaku Menyerahkan Diri

POTOKLIK.ID – Kasus penggerebekan tempat judi sabung ayam yang menewaskan tiga anggota polisi pelakunya ternyata anggota TNI.

Dalam peristiwa itu tiga anggota polisi tertembak di kepala di bagian kepala yang diduga dilakukan oleh anggota TNI.

Berdasarkan rilis yang diterima, tempat sabung ayam itu milik Kopka Basar dan Peltu Lubis.

Baca Juga: Kapolsek dan Dua Anggotanya Tewas Tertembak Saat Grebek Judi Sabung Ayam

Dalam insiden itu Kapolsek Negara Batin, Iptu Lusiyanto, Bripka Petrus dan Bripda Ghalib tewas tertembak di bagian kepala saat melakukan penggerebekan tempat judi sabung ayam.

Peristiwa itu terjadi di Kampung Karang Manik, Kecamatan Negara Batin, Kabupaten Way Kanan, Provinsi Lampung, Senin 17 Maret 2025 sore.

Peltu Lubis yang menjadi pelaku penembakan tiga anggota polisi itu saat ini telah menyerahkan diri. Sedangkan Kopka Basar masih dalam pencarian.***

Komentar